Senin, 19 September 2016

Sharing Venue untuk Akad dan Resepsi oleh Citta



Haloo Calon Pengantin,

hihii rasanya gak sabar mau sharing semuanya ke semua calon pengantin baru yang baru akan merencanakan, ataupun yang sudah siap 100%. tapi apa boleh buat, kerja capek ga sempet untuk sharing-sharing pengalaman Catering yang aku pilih dan Venue yang paling cocok menurut aku dengan budget yang gak begitu banyak alias mepet.

Sejak pertama akan merencakan pernikahan which is 2 taun lalu aku udah terpaku sama satu catering dan satu venue. karena menurut pengalaman, 2 temen aku pakai catering itu dan venue yang sama. dan aku orangnya gak mau ribet dan muter sana sini untuk survey catering lain yang belum tentu cocok dan servisnya kita gak tau.

Busana Akad Nikah, Resepsi, Undangan dan Souvenir

Alohaa,
Busana akad adalah hal yang krusial :))) terlebih bagi yang kurang referensi <------- (tunjuk diri sendiri)
Seperti biasanya Calon Pengantin lainnya pasti belanjanya di Majestik (kebanyakan dari mereka) begitu juga akuuu.
3 bulan sebelum hari H aku baru sempet beli bahan dan seminggu kemudian baru jahit :P sibuknya kerja dan resiko susah libur weekend jadi beli bahan nyelonong aja sendiri sama calon suami, tanpa minta referensi dari ortu (alesannya susah ngumpulnya, lama, ga ada waktu lagi)
aku pilih bahan yang sudah berpayet, maunya sih yang bahannya Perancis, tapi off budget, jadi yauda ya cari yang diskon hihi  kebetulan di Fancy (toko favorit orang-orang) lagi ada diskon, hmmm..

Di Fancy Majestik
dari sini, tabungan sedikit demi sedikit terkuras :"D
2 minggu setelah dapat bahan untuk Akadku, aku balik lagi ke fancy untuk belanja seragam Mama dan mama mertua. seragam keluarga dan temen-temen. cost my fortune but i don't know, i feel really happy with it (tears of joy) 


Gambreng
Galau, banyak yang cakep
tapi tetep ya harus sesuai dengan budget, jangan dipaksakan kecuali memang sudah menabung dari jauh hari untuk siapin ini semua. karena kalau langsung jebret bakalan bikin dompetmu shock . cari bahan yang bagus tapi murah,
oh iya ada satu tempat lagi dekat dengan Fancy, namanya D'majestic. di situ juga patut dicoba untuk liat bahan. tempatnya sepi, enak nyaman ga se hectic Fancy. pelayanannya juga oke. tapi jika kalian beli bahan banyak di sana, pastiin gulungan bahannya kalian perhatiin dengan sesama ya, kadang ada bagian yg bolong kecil. kalau ada, bisa minta diskon atau cari bahan yang lain.

Fitting Time!

Jahit by Tante Sakura di Pamulang
Hand Bouquet by Clea Flower boutique Kemang
Me at Clea Flower Boutique
Clea Flower Boutique Kemang
Clea Flowe Boutique itu cantiiiiiik banget! bingung sebingung bingungnya mau bunga apa.. serius.. tadinya mau mawar warna peach akhirnya bubar jalan gara-gara liat mawar ini, kelopak dalam warna merah, luarnya putih :') cantik banget. bit expensive but i don't mind :P


Undangan & Souvenir
Undangan aku pesen di Instagram!! hahaa... Nekad sih, tapi gak tau, feelingku oke aja sama IG ini. namanya Undangan_pernikahan_unik nama ownernya Elsa. she's soooo nice! desain undangannya oke punya dan murah cekalii. harganya start from 3 ribu ajah. 
Prosesnya cepet, tau-tau udah sampe :))

200 undangan sajahh

*dapat bonus tag lebih dari 200pcs bisa dipakai di souvenir

Souvenirs
ASEMKA!! mana lagi selain di sana :)) pusat souvenir terbesar dan pasti harganya. karena aku males ke sana kemari nyari2 referensi, hari itu dateng, hari itu beli! luarrr biasa.. pokonya ga boleh ada penyesalan setelah itu, dan sukurnya emang gak nyesel sih, semua didapet sesuai dengan budget. 

asemka

asemka
beli souvenir ini 300 pcs dan sukurnya lebih. harga bervariasi, startnya 3ribuan. 
tag nya pas di souvenir!

Dan Proposal untuk My two best Friend

my proposal



Venue, Catering & Sanggar


Untuk  Venue aku memutuskan untuk di Masjid Raya Bintaro Jaya Sektor 9 Jalan Maleo Tangerang Selatan. Pilihan Venue itu sudah ada di otak sejak baru merencanakan pernikahan. tidak mau di mana-mana lagi. selain dekat dengan rumah, MRBJ  gak ribet dengan banyaknya biaya tambahan seperti masjid raya lainnya. Masjid ini perfect untuk aku dan keluarga. ada tata cara yang harus dipatuhi di MRBJ. aturan yang diberlakukan di MRBJ adalah ;

1.  Tidak memperbolehkan live music di aulanya,
2.  Pakaian tamu dan keluarga diharapkan yang pantas, apa lagi ketika melakukan akad nikah di dalam mesjidnya dan diharapkan semua tertutup rambutnya dan pakaian panjang (tapi, saat akad aku tidak berjilbab dan tidak masalah, selama busana pengantin terlihat masih sopan)
3. Karena MRBJ suka mengadakan kegiatan pengajian di hari minggu, jadi memang harus merundingkan dahulu ke sekertariatnya. sekertariatnya terletak di lantai atas. dan lagi, kalau bisa saat kunjungan ke sana berpakaian rapi untuk menghormati saudara-saudara yang sedang beribadah karena kantornya tepat di sebelah tempat sholatnya. (Ps : Orang-orang disekertariatnya baik-baik bangetttttttt)
Ketika ada di sekret, di sana terdapat berbagai macam brosur catering rekanan MRBJ. dan Nia Catering termasuk di dalamnya.
4. Kalian bisa melakukan DP pertama untuk booking tanggal saja, mereka gak nentuin berapa yang harus dibayar, mereka akan catat nama kita dan nilai uang DP I yang diberikan dalam bentuk kwitansi. biasanya DP senilai 500,000 (nanti akan dikurangi ketika kalian membayar total kalkulasi dari catering rekanan yang kalian pilih)
5. Ga Ada Extra Charge untuk sewa bangku dll.

Survey Aula Pertama pertama kali

Survey pertama masjid raya bintaro jaya
Semua persiapan pernikahan ini kita berdua aja ngerjainnya. tanpa WO karena keterbatasan budget. tapi dari situ kita jadi tau seluk beluknya. dari megurus sendiri dari RT RW ke Kelurahan setempat. kunjungan perdana ke KUA Tangerang Selatan. Semua mudah tanpa adanya keribetan sama sekali. alhamdulillah.

Catering

Hampir semua calon pengantin pasti kenal Nia catering. Iya Nia Catering. Nia catering menyediakan website yang sangat mudah dikases dan jelas menunya oiya, cuma Nia Catering yang berani kasih harga di katalognya. lumayan untuk ancang-ancang budget kita yaaa. jika ingin tanya pricelist detail pasti mereka akan jawab. Nia Catering udah aku pilih dari pertama kali lihat temanku menikah. Ada beberapa alasan kenapa saya pilih Nia, karena Makanannya enak-enak sejauh ini aku selalu puas sama makanannya, harganya on budget banget. porsinya berlebih (soalnya makananku lebih banyak, alhmadulillah gak kurang sama sekali) semua sudara dan teman rekan kerja bilang makanannya ENAK!! dan menurutku mereka sudah sangat pro untuk handle catering. Undanganku gak banyak yaitu cuma 200. itu saja sudah berasa ramai sekali. apa lagi yang 1000 undangan ya? haha..

sebelum kunjungan, kalian bisa janjian dulu dengan pihak Nia via email, minta siapa yang bisa in charge di hari pertama ke sana. waktu itu aku bertemu dengan Pak Rahmat. orangnya nice banget, murah senyum, ngomongnya enak, cepet membaur dan ngga ngerekomendasiin yang aneh-aneh. sesukanya Calon Pengantin aja hihi. 
Kalau di kunjungan pertama ini kalian sudah sreg dan sudah tau mau Paket A B C atau D, bisa langsung booking mereka dengan melakukan DP, mereka juga tidak memaksa untuk DP besar. saat itu aku Dp sebesar 2,5 juta dulu. kurang dari itu juga tidak apa-apa. Nanti dapat kwitansi yang akan dikurangi dari total harga paket yang diambil. semua rincian pembayannya jelas dan akan terus direvisi via email jika ada pembayaran baru. Oiya, mengenai angsuran di Nia Catering ini, Nia catering bener-bener gak mendesak kita untuk bayar lunas secepatnya loh. mereka sangat mengerti. pelunasan bisa dilakukan sehari sebelum hari H.

Berkas dari Nia catering untuk diisi setelah DP 
Untuk dekorasi pelaminan, Nia catering punya banyak pilihan saat kalian ke sana ada macem-mcaem pilihan katalog pelaminan, dari minang, sunda, jawa, palembang dan lainnya. Nia Catering ada di daerah kebon Jeruk tepatnya di Jl. H. Sulaiman No. 6 (pakai waze aja, pasti sampe kok ) tempatnya masuk gang jadi kalian pelan-pelan aja.

Kunjungan terakhir sebelum hari H jam 11 Malam


Halaman Depan Masjid Raya Bintaro Jaya Sektor 9

Dekorasi sederhana

Pelaminan saya

for sharing aja, Dari menu Paket B yang aku pilih, aku ada tambahan pempek asli palembang dari keluarga suamiku. kita hanya menambah biaya 500,000 untuk sewa gubuk dan alat makan tambahan dan extra 150rb untuk upah  mas-mas yang jaga pempeknya daaaaan  MRBJ tidak menambahkan extra charges untuk itu. syukurlah.

Gubug sayap kiri
Gubug Sayap kanan
Sanggar

     Untuk Sanggar aku pilih sanggar Reksy. sanggar Reksy ini bisa dibilang Spesialis Sunda. tapi Palembang minang dan lainnya mereka gak kalah bagusnya. kenapa pilih sanggar Reksy? gak tau kenapa. haha... Yakin aja sama sanggar ini bisa bikin aku beda di hari H. iseng-iseng cari instagram nya, di sana pilihan fotonya lumayan banyak. karena efek kamera hp aja kali ya gambar-gambarnya kurang oke, tapi aslinyaaaaaa OKEEE bangett.. make up nya halus, gak gampang pecah di smile lines aku, makeupnya nempel banget. dan Teh Ina nya (makeup artist) nice banget. asistennya juga jago-jago. make up keluarga aku gak ada yang compang camping, terlebih di alisnya. wah! bagus banget lah. kadang-kadang aku suka liat makeup sanggar lain suka aneh-aneh di bagian keluarga ataupun pagar ayu nya. dan seragam pagar ayunya bagussss. lucuu dan ga nora sama sekali. Love it pokonya.
Sanggar Reksy ini alamatnya ada di Pondok Pinang (gak jauh dari rumah lahh) di sana banyak pilihan baju resepsinya, mungkin busana akad juga ada (buat yang gak mau jait sendiri yaa, Sanggar ini sangat membantu)

Meja Tamu dan Kotak Angpao yang aman hihi, seragam dan Make upnya by Sangar Reksy

     Sanggar reksy ini rekanan dengan Nia catering dan Mesjid Raya Bintaro Jaya. wah ini rangkaian yang paling pas buat aku yang orangnya gak mau repot. pokonya 3 ini membantu memudahkan aku dan suami untuk ngurus semuanya sendiri.
    Dari Paket Nia catering untuk Sanggar Reksy ini kalian dapat seragam Resepsi (tanpa biaya tambahan) untuk :
4 orang pagar ayu (penjaga meja tamu +kain, size bajunya S, M, L dan makeup)
6 seragam beskap dan blangkon sunda untuk Among tamu, tapi di kasus aku seragam beskap ini aku jadiin seragam om-om aku (hahaa.. ga perlu among tamu lagi deh) om-om diminta bawa celana bahan hitam saja. untuk perempuannya bahan jait sendiri dan free make up untuk resepsi 6 orang.   Kalian juga bisa nambah beskap untuk saudara lain dengan dikenakan biaya sewa.
kalau mau ada tambahan makeup akan dikenakan biaya 200rb/orang. jadi make sure kalian siapkan list siapa aja yang makeup among tamu (free) dan makeup tambahan (keluarga atau kerabat) hal ini dibicarakan saat kalian ada di sanggar.


di sanggar Reksy

    Untuk beskap calon suami akad dikenakan sewa 500,000 termasuk kain, peci celana dan sepatu. karena paket dari Nia Catering tidak termasuk seragam Akad, hanya free untuk seragam Resepsi saja. jadi kalian harus siapin budget lain.

Untuk Rias Pengantin, seperti yang aku bilang tadi, aku cukup puas sama sanggar Reksy, tata rambut dan Sigernya bagus bangettttttt



make up akad Sunda
detail make up sanggar Reksy
akad
RESEPSI

Untuk resepsi alhamdulillah semua berjalan lancar tanpa kurang suatu apapun, hampir semua undangan hadir. makanan cukup dan semua senang. keluarga besar kumpul bersama sekalian silaturahmi sebelum bulan puasa.

Aki lengser
Semoga share dari aku sedikitnya bisa membantu kalian dalam mencari referensi untuk hari penting kalian. karena memang seharusnya merencanakan pernikahan dari jauh hari dan matang. persiapan 5 bulan kami termasuk cepat, mengingat aku sendiri agak susah untuk libur di weekend dan hanya punya waktu seminggu sekali untuk mengurus hal detail ini. tapi berkat izin Allah SWT acara pernikahan kami dapat terselenggara dengan maksimal.

tipsnya harus SABAR, siap dengan biaya tak terduga. tapi usahakan jangan over budget karena pasti di depannya akan ada pembiayaan yang masih diperlukan. kadang memang pihak calon suami cenderung lebih pasif, tapi itu keuntungan buat pihak perempuah sih :p. kalian bisa atur konsep dan tema apa yang kalian pengen. Jadi, be happy with it!

pokonya terima kasih untuk Nia Catering yang bantu aku untuk pernikahan ini, Sanggar Reksy yang bikin aku seperti Putri Pasundan sehari, dan Masjid raya Bintaro Jaya dengan segala kemudahannya gak bikin aku pusing. terima kasih.

Jika ada hal yang mau ditanya sesuai dengan hal yang aku tulis, boleh langsung hubungi aku.



Salam,

Citta







Minggu, 18 September 2016

My Journey to Akad..

 Alhamdulillah..

Terima kasih untuk kamu yang sudah mau menerima aku dengan sepenuh hati, menerima semua kekurangan aku. beberapa bahkan banyak kesalahan yang aku sudah lakukan sewaktu kita bersama. keraguan aku terhadap kamu, kamu jawab dengan melamarku di tanggal 7 November 2015.

his post on instagram



 i don't know what to say, i feel so blessed and thankful to Allah SWT. he's such a nice person, has good personality, he's my everything.  i keep telling to myself that he's the one. I bet there is no person like him. i will never let you down again.


We decide to get marry at 30th April 2016, just 5 months after the engagement day.


Minggu, 04 Oktober 2015

it's going to happen

Been through all the drama and tears, finally i made a decision. I want to marry him. no one all ever wanted but him. he's a lover, he's a keeper, he's a listener, he's everything for me. can't imagine days without him.

I've been flew around without him, that hurt him the most. I realized, when i lose him i am nothing but myself careless. Thank God everything is going well. He fixed me up even I broke his heart so many times. I know, everything is not gonna be the same, but this is my choice, the path that I take so I already know the consequences. I don't wanna lose him even if it's just a second. I love this guy, I really love this guy.

I don't wanna see he cry anymore. That was the very first time in 7 years and it was 'hit' me really hard. Feels like I fell from the highest building, i feel like dying when I see he cried. seriously, I don't wanna feel that anymore. I swear to God, no more days like that.

About he asked me to choose him to marry me, i feel like I don't deserve him. I was really bad, bad, bad person that hurt him the most. I tell myself "do i deserve this?" if I say I do i feel like embarrassed to him and myself. I can't even look at his face when he ask to see his face. I feel like I just want to disappear and swallowed by the earth. I don't have any clean slate in his eyes, that's what i regret. but everything does happen. i don't want to feel that scary moment anymore. never again.

I love him, i love him he's the one i need.

Selasa, 11 Februari 2014

Bareface Challange No Makeup

my face looks really pale when i'm not using any makeup on ---___--- looks older than my age, don't know whyyy

before and after makeup hahaa, looks really pale right?

My Eyebrows Update

i have a very strage eyebrow shape hahaa, looks silly at first but thank God now i can draw my eyebrows nicely and doesn't look that strange

before i worked at benefit i have super strange eyebrows, i don't know how to shape brows and draw it. and maybe i'll never get my brows waxed ! but right now i learn so much how to shape your eyebrows.

the hair is grown upwards *strange haha

after i draw with browzings w/o high brow
when you get your eyebrows waxed, you brow bones look very high nice and clean, which is good to apply the highlighter on it. the highlighter is to make more dimension to your brow bone. doesn't look scary tho, looks really pretty.


Benefit Cosmetics Indonesia Grand Opening

We're opened 2nd store in South Jakarta at Plaza Senayan

this is the pic about Benefit Cosmetics Grand Opening 11st Jan 2014

Super pretty couch

me standing at the bridge ha!





we're doing really okay event ^^ everyone's look really enjoy their time looking at the stage and my friend start to demonstrated all products to the model, which is really cool <3







Kamis, 10 Oktober 2013

Gimme Brow Bash @ Benefit Cosmetics Plaza Indonesia

heyy, it's GBB time :))

we're launch th gimme brow products yesteda and here's the fu of it


Gimme Brow banner

huge cake ^^
it was really fun to have this event, so many celebrity came here and try the new products Gimme Brow :)